-->


RESEP MASAKAN BANDUNG SOTO AYAM PAKAI LOBAK

RESEP MASAKAN BANDUNG SOTO AYAM PAKAI LOBAK
SOTO AYAM LOBAK 

Semangat pagi para penggemar memasak, hari ini tim edukasi toseba akan mencoba share tentang resep membuat Soto Ayam pakai lobak. Karna bahan bahan yang mudah ditemukan kini kita tidak harus membeli soto ke kedai atau ketempat yang menjual soto, cukup kita bikin dirumah sendiri. Jangan hawatir bagi para penggemar memasak pemula ini resep mudah di peraktikan dan cocok di hidangkan untuk menu keluarga di rumah.


Bahan-bahan
6 porsi
500 gram daging ayam
2000 ml air untuk merebus daging
2 batang daun bawang, iris halus
2 batang seledri, iris halus
1 batang sereh, memarkan
2 cm jahe, kupas memarkan
1 sdm kecap asin manis sedang
1/2 sdt cuka
2 buah lobak, kupas, potong-potong
2 sdm minyak sayur, untuk menumis bumbu halus

Bumbu haluskan:
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
1/2 sdt merica butir
1 sdt garam

Pelengkap :
100 gram kacang kedelai goreng
25 gram bawang goreng
3 buah jeruk limau
secukupnya sambal cabe
kerupuk
6 porsi nasi putih (sesuai selera)



    
1.      Didihkan air dalam panci masukkan daging, rebus hingga empuk. Angkat. Daging potong dadu. Sisihkan.
2.      Air bekas merebus, saring. Tuang kembali ke dalam panci, jerang diatas api.
3.      Panaskan 3 sdm minyak sayur, tumis bumbu halus sampai harum. Angkat, masukkan pada air rebusan daging.
4.      Tambahkan daging, lobak, daun bawang, seledri, jahe, sereh, kecap, masak sampai mendidih dan bumbu meresap ke dalam daging. Tes rasa. Tambahkan cuka aduk rata Angkat.
5.      Ambil mangkuk, tuang soto daging taburkan kacang kedelai goreng, bawang goreng.
6.      Sajikan dengan nasi putih, sambal dan kerupuk jika suka tambahkan perasan jeruk limau.
Catatan : agar lobak tidak pahit. Setelah lobak dipotong2, taburi garam remas-remas sebentar, cuci bersih, rebus dan buang airnya.
Mudah bukan, semoga resep ini bisa bermanfaat, dan jangan lupa untuk membereskan kembali tempat masak yang telah digunakan agar terjaga kebersihannya dan jangan lupa pula untuk berdoa sebelum menyantapnya, selamat mencoba dan tunggu resep lain dari kami ....



Next
This Is The Current Newest Page